Hikmah Alawiyah
Image default
Kitab/Buku Baru

Mendidik Anak dengan Benar Oleh Al Habib Umar Bin Hafidz

Judul                : Mendidik Anak dengan Benar Oleh Habib Umar Bin Hafidz

Penterjemah   : Husin Nabiel Assegaf

Penyunting      : Rara Raguan, S.Psi

Ukuran            : 13 x 20 cm

Tebal               : 110 halaman

Penerbit          : Putera Bumi

Terdapat banyak metode dalam mendidik anak. Dan sebagai seorang muslim, tentu saja mendidik anak dengan cara-cara yang diajarkan Rasullulah SAW menjadi pedoman yang sangat baik untuk diikuti. Buku “Mendidik Anak dengan Benar” yang ditulis Al Habib Umar bin Hafidz menjelaskan kepada kita tentang pentingnya memperhatikan pendidikan anak dan membimbing kita agar menjadi orang tua teladan dalam mendidiknya.

 

Bagian isi buku terdiri dari 11 bab, bab pertama hingga bab ke ketiga berisi uraian dalil-dalil tentang pentingnya mendidik anak agar menjadi pribadi yang patuh dan takut kepada Allah SWT dan kepada orangtua.

Bab selanjutnya, Habib Umar bin Hafidz mengetengahkan pentingnya peran orangtua, sekolah dan masyarakat dalam membentuk karakter anak. Dalam bab ini beliau menyertakan beberapa ayat Al Quran, diantaranya :

“Hai anakku, janganlah kamu mempersekutukan Allah, sesungguhnya mempersekutukan (Allah) adalah benar-benar kezaliman yang besar.” (QS. Luqman 31:13)

dan,

“Hai anakku, dirikanlah shalat dan suruhlah (manusia) mengerjakan yang baik dan cegahlah (mereka) dari perbuatan yang mungkar dan bersabarlah terhadap apa yang menimpa kamu. Sesungguhnya yang demikian itu termasuk yang diwajibkan (oleh Allah).” (QS. Luqman 31:17)

Pada bab ini beliau juga menceritakan bagaimana orangtua terdahulu mewasiati anak-anak mereka saat menyuruh mereka ke pasar dengan wasiat sederhana namun mengandung nilai pendidikan yang luhur :

“Jika engkau menemui seseorang di jalan ucapkanlah salam kepadanya, jika engkau dapati orang yang buta yang membutuhkan pertolongan, bantulah ia. Jika kau menemui sesuatu yang mengganggu di jalan seperti batu dan duri, singkirkanlah gangguan itu.”

Jelas sekali Habib Umar Bin Hafidz pada buku ini ingin memberikan contoh-contoh baik yang  telah dilakukan oleh orang-orang saleh pada zaman terdahulu. Contoh-contoh serupa banyak dinukil Habib Umar di bab-bab selanjutnya.

Pada Bab “Hubungan Orangtua dan Anak” Habib Umar menjelaskan kepada kita betapa pentingnya hubungan orangtua dan anak. Menurut beliau, hubungan orangtua dan anak harus harus memiliki keterikatan sebagai bagian dari menegakkan ketaatan kepada Allah, sebab hal itu mampu meningkatkan kedudukan kita   di hadapan Allah dan melipatgandakan pahala.

Dijelaskan juga bahwa sedekah yang paling utama adalah memberikan nafkah kepada anak dan keluarga yang menjadi tanggungan kita. Ada sebuah hadist yang diriwayatkan Sunan Muslim RA bahwa Rasullulah bersabda :

“Uang dinar yang paling utama dinafkahkan oleh seseorang adalah uang dinar yang dinafkahkan untuk keluarganya, lalu dinar yang dinafkahkan untuk membeli kuda (kendaraan) di jalan Allah, dan uang dinar yang dinafkahkan untuk para sahabatnya di jalan Allah.”

Poin yang dapat diambil dari bab ini adalah, mendidik anak perlu ditunjang pula dengan pemberian nafkah kepada mereka. Nafkah ini dipergunakan untuk memberikan mereka kehidupan yang layak, makanan yang halal dan bergizi, serta menyekolahkan mereka dengan sekolah yang baik.

Pada sepertiga buku ini atau tiga bab terakhir, Habib Umar memberikan penjelasan konkrit kepada kita mengenai cara mendidik anak mulai dari persiapan kelahiran, masa kanak-kanak, kemudian masa remaja hingga dewasa.

Seluruh penjelasan yang diberikan dalam metode ini bersandar kepada Al Quran dan hadist. Habib Umar dengan sederhana dan runut menjelaskan apa-apa yang harus dilakukan orangtua saat anak masih dalam kandungan, lahir ke dunia, dan bertumbuh-kembang.

Buku ini membagi pendidikan anak sesuai perkembangan usia anak. Tujun tahun pertama, tujuh tahun kedua, dan tujuh tahun ketiga. Pada setiap fase, Habib Umar memberikan nasihat dan juga contoh bagaimana Rasullulah mendidik anak-anak beliau.

Sungguh buku ini penuh dengan contoh mulia, untaian nasehat, dan juga panduan kepada kita sebagai orangtua  dalam mendidik anak-anak kita menjadi anak yang saleh dan saleha.  Buku ini diterjemahkan dari kajian pendidikan Habib Umar bin Hafidz yang diambil dari website alhabibomar.com dan diterjemahkan oleh Husein Nabil Assegaf. (yas)